PKK KU MAJU

KALURAHAN PUTAT 26 Mei 2016 08:37:59 WIB

Putat, 22 Mei 2016 tepatnya di Aula Desa Putat dilaksanakan kegiatan rutin pada setiap bulannya yaitu kegiatan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK). Semangat yang luar biasa oleh Ibu-ibu pejuang kesejahteraan Keluarga ini dipelopori oleh Ketua Tim Penggerak PKK yang melekat jabatannyapada istri Kepala Desa Putat. Kegiatan positif ini dilaksanakan dan dibiayai dengan anggaran ADD Desa Putat. Pada tahun ini PKK mendapatkan alokasi dana yang tidak sedikit untuk operasional PKK yaitu Rp. 9.000.000,00  (Sembilan juta rupiah) dengan tujuan untuk peningkatan Kinerja Lembaga PKK desa Putat. Kegiatan yang sudah dilakukan antara lain pertemuan rutin di Desa pada setiap bulannya, selanjutnya Usaha Ekonomi produktif yang diharapkan masing-masing kader memiliki jiwa kewirausahaan untuk dapat meningkatkan kesejahteraan keluarga. Dan masih banyak lagi program yang disusun oleh PKK yang akan dilaksanakan pada tahun ini. Harapannya seluruh anggota PKK dapat ikut serta dalam melaksanakan seluruh program dan dapat mendapatkan hasil yang baik sesuai yang diharapkan oleh masyarakat.

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT