ELTORO FC TUNGGU KEPASTIAN KELANJUTAN KOMPETISI DARI ASKAB PSSI GUNUNGKIDUL

22 Desember 2017 22:17:18 WIB

Putat (SIDA)- Eltoro FC sebagai salah satu klub sepak bola yang lolos ke babak semi final Kompetisi Divisi I Askab PSSI Gunungkidul masih menunggu kepastian terkait kelanjutan kompetisi yang sampai saat ini masih macet. Juni Putra Nugraha selaku Ketua Harian Eltoro FC membenarkan kabar tersebut saat ditemui di rumahnya pada hari Kamis, 21 Desember 2017.

Menurut informasi yang diterima oleh Juni dari salah satu pengurus Askab PSSI Gunungkidul menyebutkan bahwa kompetisi yang digulirkan terhalang oleh ijin dari Kapolres Gunungkidul yang hanya berlaku sampai tanggal 20 Desember 2017 sedangkan kompetisi masih menyisakan pertandingan babak semi final untuk Divisi Utama dan Divisi I.

Molornya pelaksanaan kompetisi hingga melebihi tanggal yang diijinkan oleh Kapolres Gunungkidul diantaranya karena faktor cuaca yang terjadi sejak tanggal 28 November 2017 yang lalu. Badai Siklon yang berdampak pada cuaca buruk dan bencana banjir serta tanah longsor mengakibatkan kompetisi dihentikan sementara. Penghentian kompetisi terkait sarana dan prasarana yang tidak layak untuk melanjutkan kompetisi, arus lalu lintas yang banyak terjadi kerusakan serta adanya pemain yang juga menjadi warga terdampak bencana sehingga Kapolres Gunungkidul dan Askab PSSI sepakat untuk menghentikan kompetisi sementara.

“Informasi yang saya terima, saat ini Ketua Umum Askab PSSI Gunungkidul sedang menjalin komunikasi dengan Kapolres namun belum ada kepastian terkait ijinnya. Ya tentunya kita berharap kejadian 5 tahun lalu tidak terulang. Dulu kompetisi terhenti di tengah jalan tanpa ada pemberitahuan resmi. Klub kan juga keluar biaya untuk pendaftaran kompetisi dan operasinal tim selama bertanding. Semoga kompetisi tahun ini segera ada kepastian.” Jelas Juni.

Meski kompetisi terkatung-katung namun para pemain Eltoro FC tetap konsisten berlatih. Setelah Rabu, 13 Desember yang lalu mengadakan pertandingan persahabatan dengan Putra Petir FC, Eltoro FC kembali mengagendakan pertandingan persahabatan dengan Persopi Piyungan yang rencananya akan dilaksanakan Sabtu, 23 Desember 2017.

Para pemail Eltoro FC berharap kompetisi di Gunungkidul bisa berjalan baik agar tidak ketinggalan dengan kabupaten lain di DIY. Banyak pemain kelahiran Gunungkidul yang saat ini sudah menjadi pemain profesional dan bergabung dengan klub yang sudah terkenal seperti Sarjono dari Desa Ngoro-oro yang saat ini bergabung dengan Persiba Bantul. Sarjono juga pernah bergabung dengan Eltoro FC selama satu musim sebelum akhirnya bergabung dengan Persiba Bantul Junior dan naik ke Persiba Bantul Senior.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT