WARGA PUTAT AMBILAN PKH DI BALAI DESA BEJI

Tari 29 November 2017 19:20:43 WIB

Putat (SIDA) – Senin 27 November 2017 adalah pengambilan PKH (Program Keluarga Harapan) bagi mereka yang menerima bantuan tersebut. Warga Desa Putat yang sebelumnya melakukan pengambilan bantuan tersebut di Balai Desa Putat, kali ini mereka harus ke Balai Desa Beji.

Warga Putat menyayangkan mengapa tidak dilaksanakan di Balai Desa Putat lagi karena mereka harus pergi ke desa lain. Di sana pelaksanaannya juga hampir sama dengan waktu pengambilan di sini. Di sana ada 6 loket yang melayani pengambilan uang PKH dari Bank Mandiri. Seperti biasa, penerima bantuan dari desa-desa idi Kecamatan Patuk mengantri setelah mengumpulkan undangan pengambilan PKH dan menunggu namanya dipanggil.

Siapa yang datang duluan maka akan mendapat pelayanan terlebih dahulu, itulah yang terjadi saat proses pengambilah PKH kali ini. Bagi yang datang akhir harus menunggu giliranya karena sejak awal pelayanan memang sudah tidak sesuai jam pada undangan yang mereka terima.

Di Balai Desa Beji sangat ramai oleh warga yang akan mengambil PKH hingga tempat duduk yang disediakan tidak mencukupi karenanya banyak yang duduk dipinggir jalan, di depan Kantor Pelayanan Desa.

Dokumen Lampiran : PENGAMBILAN PKH DI BALAI DESA BEJI


Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT