PENDIDIK TK NON PNS DAN PAUD DESA PUTAT TERIMA HONOR

16 Oktober 2017 14:16:19 WIB

Putat (SIDA)- Bersamaan dengan pertemuan Kader Desa, Pendidik TK Non PNS dan Pendidik PAUD mengadakan Rapat Koordinasi bersama Kasi Pelayanan Desa Putat Juni Putra Nugraha pada hari Senin 16 Oktober 2017 di Ruang Kasi Desa Putat.

Pada kesempatan tersebut Juni menyampaikan terima kasih kepada Pendidik PAUD yang telah berpartisipasi dalam Musyawarah Desa beberapa waktu yang lalu. Juni juga berharap pengalaman mengikuti Musyawarah Desa bisa diceritakan kepada pendidik yang lain agar bisa memahami dan mengerti bahwa setiap usulan kegiatan belum tentu bisa diakomodir oleh forum.

“Jadi seperti itu proses musyawarah dalam perencaan desa, apa yang kita inginkan belum tentu bisa terwujud dalam tahun anggaran yang sama karena APBDesa terabatas sedangkan usulan begitu banyak.” Papar Juni.

Juni juga meminta para pendidik untuk mengoptimalkan Grup WA sebagai media komunikasi dan informasi agar Juni juga bisa memantau aktifitas ataupun kendala yang dihadapi di lapangan.

Catur selaku Pendidik PAUD Tunas Baru Gumawang menyampaikan bahwa Keyua BPD beberapa waktu lalu meminta Lemabaga PAUD untuk menghapus pungutan SPP kepada Wali Murid dan memintanya untuk menghitung kebutuhan operasional lembaga selama satu tahun untuk diusulkan ke desa.

Menanggapi hal tersebut Juni memberikan arahan agar apa yang disampaikan Ketua BPD bisa ditindaklanjuti meskipun hasilnya ada dalam hasil keputusan musyawarah desa nantinya. Selama ini Pemerintah Desa telah mengalokasikan dana operasional lembaga sebesar 500 ribu per tahun. Nominal tersebut memang jauh dari kata cukup untuk operasional lembaga, namun adanya pungutan SPP merupakan salah satu solusi guna memenuhi kebutuhan lembaga.

“Kalau menurut saya pribadi, SPP itu perlu sebagai sumbangsih warga bagi lembaga. Wujud partisipasi warga ada di situ, kalau ada anggaran lebih dari APBDesa mungkin lebih baik untuk menambah biaya operasional serta meningkatkan kesejahteraan para pendidik yang selama ini berjuang dan mengabdi pada masyarakat.” Jelas Juni.

Di akhir pertemuan tersebut Juni menyampaikan honor kepada para Pendidik PAUD dan TK Non PNS untuk alokasi bulan September dan Oktober. Dengan penuh canda dan gurauan satu persatu para pendidik menyelesaikan administarsi dan menerima honor dari Pemerintah Desa Putat.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT