PERTEMUAN RUTIN KADER DESA, SOSIALISASI KIA DAN PENCAIRAN HONOR
16 Oktober 2017 14:15:34 WIB
Putat (SIDA)- Senin, 16 Oktober 2017 Kader Desa Putat mengadakan pertemuan rutin bulanan di Balai Desa Putat. Acara yang dimulai pada pukul 09.00 WIB tersebut sekaligus dimanfaatkan unruk Sosialisasi KIA (Kartu Induk Anak) oleh Endah Dwi Astuti, SIP. selaku Kasi Pemerintahan Desa Putat.
Endah menjelaskan tentang pentingnya kegunaan KIA bagi anak serta tata cara penerbitannya. Anak dengan usia di bawah 17 tahun wajib memiliki KIA. Pada kesempatan itu Endah juga meminta bantuan pada kader untuk memfasilitasi warganya untuk mengumpulkan persyaratan agar dapat diterbitkan secara kolektif oleh Pemerintah Desa.
Sri Wahyuningsih selaku PLKB dari Kecamatan Patuk juga menyampaikan materi terkait program pendataan Wanita Usia Subur (WUS) dan Pasangan Usia Subur (PUS) yang ada di Desa Putat yang telah disampaikan pada pertemuan bulan yang lalu.
Pertemuan rutin yang biasanya diadakan pada tanggal 14 setiap bulannya sengaja diundur karena bertepatan dengan hari sabtu serta menyesuaikan dengan hari kerja karena Pemerintah Desa akan mencairkan honor kader untuk alokasi bulan September dan Oktober.
“Pemerintah Desa Putat belum mampu memberikan honor yang layak untuk para kader, baru sebatas pengganti transport saja meskipun setiap ada kegiatan di padukuhan pasti dilibatkan. Kader baru bisa kita fasilitasi honor 35 ribu per bulan sebanyak 96 orang, sedangkan untuk Koordinator Kader senilai 45 ribu per bulan.” Ungkap Juni selaku Kasi Pelayanan Desa Putat.
Juni juga menyampaikan bahwa setiap bulan Pemerintah Desa juga memberikan bantuan konsumsi untuk pertemuan sebesar 200 ribu. Diharapkan sedikit bantuan tersebut bisa membantu pengadaan konsumsi kader yang biasanya disediakan oleh setiap padukuhan secara bergiliran.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- HARI TERAKHIR PELATIHAN BAHASA JEPANG GRATIS DI KALURAHAN PUTAT
- KOORDINASI BPN TERKAIT PTSL KALURAHAN PUTAT
- BANK SAMPAH PADUKUHAN BATUR
- BIMTEK KPPS KALURAHAN PUTAT
- PANENAN PERDANA LAHAN KETAHANAN PANGAN
- KAPANEWON PATUK LAKSANAN MONEV REALISASI KERJA PROGRAM KEGIATAN PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT
- POSYANDU REMAJA PADUKUHAN BATUR