PETANI KEPIL GUNAKAN PUPUK ORGANIK BUATAN SENDIRI

Jk.Bl4ncir 15 Oktober 2017 16:45:02 WIB

Putat (SIDA)- Pupuk Organik yang telah dikembangkan Kelompok Tani Pamor Padukuhan Kepil serta telah melalui uji lab dengan hasil yang bagus sudah mulai diproduksi untuk kebutuhan warga Padukuhan Kepil. Banyak petani yang telah beralih atau mencoba mengurangi dari pupuk kimia ke pupuk organik ini walaupun masih memakai pupuk kimia namun dengan komposisi yang telah berkurang.

Dikarenakan warga Padukuhan Kepil rata-rata memiliki ternak sapi untuk itulah pembuatan pupuk organik ini dikembangkan dengan serius. Selain untuk mendukung salah satu usaha Kelompok Tani Pamor bagi anggotanya juga dapat dipasarkan bagi masyarakat umum. Anggota kelompok yang sudah mampu memproduksi sendiri juga bisa membuatnya sendiri untuk kepentingan pemupukan tanaman di lahan mereka sendiri.

Menghadapi musim tanam yang akan dimulai seiring dengan datangnya musim penghujan sebagian petani di Padukuhan Kepil sudah memulai membawa pupuk organik buatan sendiri ke lahan mereka, selain itu petani yang belum mampu membuat sendiri bisa mendapatkannya dari kelompok tani.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT