JANGAN ASAL MELINTAS, TITIK NOL KAMPUNG EMAS RAWAN KECELAKAAN

13 Oktober 2017 12:43:40 WIB

Putat (SIDA)- Kecelakaan tunggal kembali terjadi di simpang empat Kampung Emas Plumbungan atau Titik Nol Kampung Emas pada Kamis, 12 Oktober 2017 sekitar pukul 16.00 WIB. Kali ini menimpa seorang remaja yang hendak berlatih voli di lapangan padukuhan setempat.

Korban yang mengendarai sepeda motor dari melaju dengan kencang, namun dari arah berlawanan juga sedang melaju mobil dengan kecepatan yang kencang pula. Diduga pengendara mobil kurang menguasai medan dan mengambil jalan terlalu ke tengah dan bahkan terlalu ke kanan sehingga pengendara sepeda motor mencoba menghindari mobil tersebut dan membanting arah kendaraaan ke sisi kiri jalan agar tidak terjadi tabrakan. Saat kejadian kondisi jalan cukup licin karena habis diguyur hujan sehingga sepeda motor juga susah untuk dikendalikan dan menabrak sebuah papan nama usaha milik warga sekitar. Akibat kejadian tersebut korban mengalami luka yang cukup serius dan harus mendapatkan perawatan di rumah sakit.

Dari beberapa kecelakaan yang sudah terjadi diharapkan bagi para pengguna jalan yang akan melintas di daerah simpang empat atau titik nol Kampung Emas untuk tetap berhati-hati. Warga pun berinisiatif akan membuar rambu-rambu peringatan untuk mengurangi kecelakaan.

“Simpang empat titik nol Kampung Emas memang cukup rawan, selain karena sebagai ruas jalan utama yang menghubungkan wilayah padukuhan di Desa Putat juga merupakan Jalan Kabupaten yang menjadi jalan penghubung antar desa seperti tujuan ke Desa Nglanggeran, Ngoro-oro dan lainnya.” Jelas Tarto usai menolong korban.

Selain jalan tersebut merupakan persimpangan empat arah, karakter simpangannya pun cukup rumit. Simpangan tersebut memiliki dua turunan atau tanjakan curam dan dua tikungan sebelum dan sesudah persimpangan. Turunan pertama dari arah Desa Nglanggeran (utara) menuju ke Sambipitu dan turuna kedua adalah dari simpang empat ke arah Desa Wisata Bobung dan batoer Hill. Sedangkan tikungannya berada di selatan dan utara simpang empat tersebut.

Melihat kondisi jalan tersebut, warga setempat menghimbau bagi siapapun yang melintas di simpang empat titik nol Kampung Emas agar waspada dan berhati-hati terlebih ketika tepat akan melintas di persimpangannya karena kendaraan dari arah manapun akan sulit terlihat sebelum berada di simpang empat tersebut.

Dokumen Lampiran : JANGAN ASAL MELINTAS, TITIK NOL KAMPUNG EMAS RAWAN KECELAKAAN


Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT