HARI KEDUA, KADER JUMANTIK DESA LANJUTKAN PENGAMATAN JENTIK
11 Oktober 2017 18:38:47 WIB
Putat (SIDA)- Memasuki hari kedua, Kader Jumantik Desa Putat terus bergerak melakukan pengamatan ke rumah-rumah warga. Seperti halnya pada hari pertama, hari kedua Selasa, 10 Oktober 2017 Kader Jumantik sejak pagi sudah berkeliling untuk mengamati setiap bak penampungan air di rumah warga.
Saat berkeliling Kader Jumantik harus menyesuaikan kegiatan pemilik yang akan dikunjungi agar bisa bertemu langsung dengan pemilik rumah. Hal tersebut dilakukan agar kader bisa konfirmasi atas kepemilikan bak penampungan khususnya yang berada di dalam ruangan serta dapat menyampaikan arahan langsung pada warga.
Kader Jumantik masih memiliki beberapa hari ke depan untuk menyelesaikan pengamatan jentik nyamuk karena pada hari Senin pekan depan data hasil pengamatan harus dikumpulkan pada petugas dari UPT Puskesmas Patuk II.
Pelaksanaan pengamatan jentik nyamuk kali ini bersamaan dengan datangnya musim penghujan sehingga diharapkan hasil pengamatan bisa menunjukkan perubahan yang akurat atas perubahan cuaca yang ada. Karena nyamuk juga beradaptasi dengan perubahan lingkungannya dimana proses perkembangbiakannya pun sangat terpengaruh oleh kondisi cuaca.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- SYAWALAN PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT BERSAMA LEMBAGA 1446 H
- UPAYA MENCAPAI DATA VALID, PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT KALIBRASIKAN ALAT POSYANDU
- KADER KESEHATAN MENYELENGGARAKAN SYAWALAN
- PENINGKATAN KAPASITAS PAMONG PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT
- PERSIAPAN PROGRAM KETAHANAN PANGAN 2025
- SHOLAT IED DI KALURAHAN PUTAT
- PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT DUKUNG TPA/TPQ