PUISI

Nusa H 25 Agustus 2025 14:24:57 WIB

 

LINGKARAN JANJI

karya: Nusaa H

 

Aku tidak bisa diam

Melihat perih yang terus meluap

Tubuh tak asing yang kini kian berhadap

Meninggikan ego yang tidak ingin terungkap

 

Jelas dari mata yang kini terucap

Dalam sepi dan hening yang kian menancap

Rasa sedih dan gemuruh yang tak pernah berhenti

bergelut dalam kesendirian yang kini menanti

 

Rasanya hanya aku yang harus mengalah

Menapaki sedihmu kian tumbuh tak berarah

Mencicipi rasa hilangnya tanpa makna

Mengais empati yang semakin sirna

 

Bolehkah aku yang berkata

Dalam diamku yang penuh dengan kecewa

Melihatmu ingkar dalam lingkaran janjimu

Memilih rindu lain yang kian menghantuimu

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT