Tasyakuran Sekolah Tunas Ilmu di Balai Budaya

wahyun 19 Juni 2025 10:30:54 WIB

Putat (SIDA) - Sekolah Tunas Ilmu menyelenggarakan acara tasyakuran di Balai Budaya pada Kamis (19/06/2025). Acara rutin tahunan ini sebagai moment kelulusan/penyerahan kembali anak didik yang sudah lulus kepada orang tua. 

Agenda kelulusan ini dilaksanakan untuk jenjang SD dan TK. Jenjang SD tahun ini meluluskan 1 anak sedangkan jenjang TK meluluskan 11 anak. Kelulusan jenjang SD merupakan tahun pertama sejak didirikannya sekolah swasta milik yayasan islami Tunas Ilmu. 

Pada kegiatan ini Sekolah Tunas ilmu menampilkan capaian anak-anak selama belajar baik hafalan doa, hadits, surat pendek, metode ummi, dan drama. 

Acara kelulusan Sekolah Tunas Ilmu dilaksanakan dengan sederhana tetapi mengena. Penyerahan siswa yang lulus secara simbolis ditandai dengan pemakaian slempang dan pengerahan ijazah dari kelapa sekolah. 

Penyerahan siswa dari sekolah diterima oleh orang tua. Salah satu orang tua TK, Ero Pranytri. Orang tua mengucapkan terima kasih atas bantuan para pendidik dalam memberikan bekal ilmu untuk anak-anak. Orang tua berharap ilmu yang diberikan dapat menjadi pijakan anak untuk menempuh pendidikan di jenjang selanjutnya. [YN]

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT