REMATRI 118, SUPERHERO PEMBASMI KEK DAN ANEMIA
25 Agustus 2017 17:12:38 WIB
Putat (SIDA)- REMATRI 118 kependekan dari Remaja Putri 118 merupakan program unggulan dari Posyandu Remaja Desa Putat yang dibentuk beberapa waktu yang lalu untuk membasmi KEK dan Anemia.
REMATRI 118 itu sendiri bermakna sebagai Remaja Putri yang memiliki tugas penting yang disimbolkan dengan angka 118 sebagai Call Center yang menangani kedaruratan, dalam hal ini adalah kedaruratan dalam membasmi Remaja dengan KEK (Kekurangan Energi Kronis) dan Anemia.
REMATRI 118 memiliki ketugasan yang strategis dalam upaya menangani Remaja dengan KEK dan Anemia. Adapun inti dari tugas REMATRI 118 antara lain :
- Pemantauan status gizi remaja secara mandiri;
- Minum tablet penambah darah bagi remaja putri;
- Konsumi makanan sarat gizi terutama yang mengandung zat besi untuk mencegah anemia.
REMATRI 118 nantinya akan bertugas secara berkala dengan memanfaatkan pertemuan-pertemuan yang ada di tingkat padukuhan dan desa sebagai media sosialisasi untuk menyampaikan informasi terkait kerentanan remaja dengan KEK serta Anemia khususnya remaja putri.
Dengan adanya REMATRI 118 ini diharapkan akan dapat menekan angka remaja dengan KEK dan Anemia dan bahkan untuk menghilangkannya agar tidak ada lagi remaja dengan KEK dan Anemia di Desa Putat. Sehingga remaja yang ke depan akan menjadi generasi penerus tersebut akan menjadi generasi yang sehat, cerdas dan produktif.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- HARI TERAKHIR PELATIHAN BAHASA JEPANG GRATIS DI KALURAHAN PUTAT
- KOORDINASI BPN TERKAIT PTSL KALURAHAN PUTAT
- BANK SAMPAH PADUKUHAN BATUR
- BIMTEK KPPS KALURAHAN PUTAT
- PANENAN PERDANA LAHAN KETAHANAN PANGAN
- KAPANEWON PATUK LAKSANAN MONEV REALISASI KERJA PROGRAM KEGIATAN PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT
- POSYANDU REMAJA PADUKUHAN BATUR