KUNJUNGAN KALURAHAN TRIMURTI KE DESA PRIMA GUMREGAH PUTAT

wahyun 11 Mei 2024 10:50:33 WIB

Putat (SIDA) – Desa Prima Gumregah Kalurahan Putat kembali mendapat kunjungan study tiru pada Sabtu (11/5/2024). Kunjungan kali ini dari Kalurahan Trumurti Kapanewon Srandakan Kabupaten Bantul. Selain menjadi agenda untuk menjalin silaturahmi kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Produksi Desa Prima ini menjadi kesempatan untuk saling belajar dan bertukar ilmu serta pengalaman.

Rombongan dari Kalurahan Trimurti terdiri dari Pamong Pemerintah Kalurahan yaitu Ulu-Ulu dan Kamituwa yang keduanya juga perempuan, sesuai dengan tujuan kunjungan ini yaitu belajar pemberdayaan perempuan. Selain itu ada perwakilan dari BUMKAL, Desa Prima, dan Desa Preneur.

Kamituwa Putat selaku pembina Desa Prima Gumregah Putat menceritakan awal Desa Prima berdiri dan lika-liku perjalanannya hingga sampai ke titik sekarang ini. Selain itu Kamituwa juga menyampaikan secara umum manajemen untuk mengatur kegiatan produksi Bolu Kelapa di Rumah Produksi.

Rombongan dari Kalurahan Trimurti berharap dari kunjungan ini dapat memberikan inspirasi dan semangat agar Desa Prima ataupun Desa Preneur di Kalurahan Trimurti dapat mengikuti jejak langkah Desa Prima Kalurahan Putat.

Untuk menggali lebih informasi dan pengalaman, tanya jawab dilakukan kepada Ketua Desa Prima, Sukarni, dan ibu-ibu pengurus Bolu Kelapa lainnya. Sebelum berpamitan rombongan juga melihat proses produksi bolu kelapa di ruang produksi. [YN]

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT