PENYALURAN CPP BULAN FEBRUARI DI TENGAH MAHALNYA HARGA BERAS

wahyun 27 Februari 2024 09:01:24 WIB

 

Putat (SIDA) – Penyaluran Bantuan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) Bulan Februari 2024 dilaksanakan pada Senin (26/02/2024). Penyaluran ini serentak dilaksanakan se-Kapanewon Patuk termasuk Kalurahan Putat.

Penyaluran CPP yang dilaksanakan di aula Kalurahan Putat ini dikoordinir oleh Kamituwa dibantu tiga petugas distribusi yang merupakan pamong. Untuk memperlancar penyaluran CPP ini setiap dukuh diminta untuk mendampingi agar mempermudah verifikasi penerima terutama untuk penerima yang diwakili.

Seperti bulan sebelumnya, setiap penerima bantuan CPP menerima beras sebanyak 10 kg. Selain untuk membantu pemenuhan kebutuhan sehari-hari, bantuan beras ini diharapkan dapat membantu mengendalikan harga beras di pasaran.

Bantuan beras CPP diterima masyarakat dengan bahagia terlebih harga beras di pasaran terus meroket. “Bantuan CPP ini sangat membantu saat harga mahal seperti sekarang,” ujar salah satu penerima manfaat. [YN]

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT