FASILITASI VACUUM FRYING UNTUK MEMBUAT KERIPIK JAMBU KRISTAL

wahyun 06 Maret 2023 18:28:24 WIB

Putat (SIDA) – Padukuhan Kepil merupakan salah satu dari sembilan padukuhan di Kalurahan Putat yang memiliki potensi ekonomi berupa perkebunan jambu kristal. Selama ini hasil kebun jambu kristal yang banyak ditanam warga di halaman rumah dan kebun dijual dalam bentuk buah. Untuk meningkatkan daya jual buah jambu kristal ini, Pemerintah Kalurahan Putat memberikan fasilitasi berupa alat vacuum frying. Dengan alat ini jambu kristal  dapat dibuat menjadi keripik buah. Program pengadaan mesin ini bersumber dari dana keistimewaan yang diterima Kalurahan Putat sebagai Desa Mandiri Budaya.

Padukuhan Kepil sudah beberapa kali mencoba membuat inovasi dengan membuat produk keripik jambu kristal. Bahkan beberapa kali kelompok mahasiswa KKN di Padukuhan Kepil telah bereksperimen membuat keripik jambu kristal, namun terkendala produk tidak bisa renyah dalam waktu lama. Hal ini dikarenakan tingginya kandungan air yang dimiliki oleh buah jambu kristal. Pemerintah Kalurahan Putat berharap bantuan berupa mesin vaccum frying yang diberikan dapat menjadi solusi dari permasalahan ini sehingga semangat yang dimiliki oleh UMKM di Padukuhan Kepil dalam mengembangkan produk jambu kristal dapat membuahkan hasil.[YN]

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT