RAPAT KOORDINASI BAGI KETUA RW DAN RT KALURAHAN PUTAT

Tari 14 Oktober 2022 09:40:15 WIB

Putat (SIDA) – Pemerintah Kalurahan Putat mengadakan rapat koordinasi ketahanan pangan untuk ketua RW dan ketua RT yang ada di Kalurahan Putat pada hari Kamis (13/10/2022) di Balai Kalurahan Putat.

Tujuan diadakan acara ini adalah untuk mensejahterakan ketua RW dan Ketua RT karena hanya mendapat insentif yang kecil sedangkan pekerjaan yang luar biasa karena membantu Dukuh dalam melaksanakan berbagai kegiatan yang ada di Padukuhan masing-masing.

Ketahanan pangan yang diberikan bermacam-macam sesuai permintaan masing-masing Padukuhan. Dan sifatnya bergulir bukan untuk perorangan. Ada yang mengajukan beternak ayam, lele, mentok, kambing dan menanam empon-empon.

Setiap Padukuhan akan diberikan ketahanan pangan sesuai dengan permintaan masing-masing dan diharapkan dapat dimanfaatkan dengan maksimal dan dapat menambah kesejahteraan serta perekonomian bagi ketua RW dan RT yang ada di Kalurahan Putat.

Keberadaan ketua RW dan RT sangat penting sekali sehingga mendapat perhatian dari Pemerintah Kalurahan dengan menggunakan Dana Desa. Lurah Putat sangat mendukung sekali dengan adanya ketahanan pangan untuk ketua RW dan RT ini.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT