PELATIHAN ECO ENZYME

Tari 09 Juli 2022 20:02:01 WIB

Putat (SIDA) – Pemerintah Kalurahan Putat mengadakan pelatihan tentang eco enzyme yaitu permentasi dari kulit buah atau sayuran di Balai Kalurahan Putat pada hari Jumat (08/07/2022). Dalam pembuatan eco enzyme digunakan rumus 1:3:10 yaitu 10 liter air, 750 gram kulit buah dan 250 ml montase atau gula arena tau gula merah.

Eco enzyme pertama kali diperkenalkan oleh Dr. Rosukan Poompanvong dari Thailand. Eco enzyme adalah hasil dari fermentasi limbah dapur organic seperti ampas buah dan sayuran, gula (gula coklat, gula merah atau gula tebu) dan air. Warnanya coklat gelap dan memiliki aroma fermentasi asam manis yang kuat.

Dalam pelatihan diajarkan cara membuat eco enzyme dan cara membuat sabun. Eco enzyme bisa menjadi cairan multiguna dan aplikasinya meliputi rumah tangga, pertanian dan juga peternakan. Eco enzyme mengubah sampah dapur menjadi pembersih rumah tangga alami.

Kegunaan eco enzyme adalah untuk menbantu siklus alam seperti memudahkan pertumbuhan tanaman, mengobati tanah dan juga membersihkan air yang tercemar. Selain itu juga bisa ditambahkan ke produk pembersih rumah tangga seperti shampoo, pencuci piring, deterjen dan lain-lain.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT