PUSKESMAS PATUK LAKSANKAN VAKSINASI COVID 19 DI AULA KALURAHAN PUTAT

wahyun 26 Maret 2022 09:49:39 WIB

Putat (SIDA) – Puskesmas Patuk II Kembali melaksanakan kegiatan vaksinasi di aula Kalurahan Putat pada Jumat (25/03/2022). Vaksinasi yang dimulai pukul 09.00 WIB ini menyasar masyarakat di lima kalurahan yang menjadi wilayah kerja Puskesmas Patuk II yaitu Kalurahan Ngoro-Oro, Nglanggeran, Terbah, Nglegi, dan Putat.

Vaksinasi yang didanai dengan menggunakan anggaran dari Puskesmas ini melayani vaksin dosis 1, 2, atau 3 dengan jenis vaksin yang digunakan adalah Astra Zenika. Selain di titik Balai Kalurahan Putat, vaksinasi Covid 19 juga dilaksanakan di titik Aula Kapanewon Patuk untuk kalurahan wilayah Puskesmas Patuk I dengan penjadwalan waktu yang sama.

Mengingat pelaksanaan hari Jumat, kegiatan vaksinasi hanya dilayani hingga pukul 11.00 WIB. Untuk memastikan pelaksaan vaksinasi berjalan lancar, Kapolsek Patuk beserta rombongan termasuk Bhabinkamtibmas melakukan monitoring langsung ke lapangan. Hingga batas waktu akhir jumlah warga yang melaksanakan vaksin di titik aula Kalurahan Putat mencapai  92 orang.

Pada kesempatan ini Pamong Kalurahan Putat yang belum melaksanakan vaksinasi dosis 3 atau boster juga mengikuti vaksiansi termasuk Lurah Putat, Rusbandi. Pemerintah Kalurahan Putat berharap masyarakat dapat mensukseskan program pemerintah dalam mengatasi pandemi ini dengan melaksanakan vaksinasi sampai dosis 3. Hingga saat ini presentase warga tervaksin di Kalurahan Putat belum mencapai 80 %. “Menjadi PR kita bersama agar warga yang belum vaksin berkenan untuk mengikuti vaksinasi,” ujarnya. [YN]

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT