DIGUYUR HUJAN LEBAT, BEBERAPA TITIK LONGSOR

wahyun 17 Februari 2022 16:37:16 WIB

Putat (SIDA) – Pada Rabu (16/02/2022) hujan lebat mengguyur Kalurahan Putat secara merata di 9 padukuhan. Hujan berdurasi tiga jam tersebut menyebabkan beberapa titik tanah longsor dan pohon tumbang.

Pohon rambutan tumbang terjadi di Jalan Yogyakarta-Wonosari km 22, Padukuhan Putat II RT 35 RW 09. Akibat kejadian ini arus lalu lintas mengalami kemacetan cukup panjang. Masyarakat sekitar bersama PRB Kalurahan Putat dan Polsek Patuk sigap mengevakuasi pohon tersebut sehingga arus lalu lintas segera kembali berjalan normal. Save Rescue juga turut membantu sehingga kegiatan evakuasi ini berlangsung cukup cepat. Pohon tumbang juga terjadi di Padukuhan Kepil RT 10 RW 03. Pohon menimpa rumah warga namun tidak mengakibatkan kerusakan yang berarti.

Selain pohon tumbang, akibat hujan deras tersebut juga menyebabkan tanah longsor di beberapa titik yaitu Putat I RT 30 RW 08, Kepil RT 10 RW 03, dan Putat II RT 35 RW 09. Kejadian tanah longsor tersebut tidak menimbulkan kerusakan yang mengakibatkan kerugian material. Masyarakat langsung bergotong royong membersihkan area longsor sehingga tidak mengganggu aktivitas dan mengancam keselematan warga.

Sehari setelahnya Kalurahan Putat yang diwakili Kamituwa melakukan cek lokasi kejadian dan mensurvey kondisi dan kerugian. “ Yang agak mengkhawatirkan adalah longsor di rumah Pak Basuki Kepil, material longsor menimpa dinding rumah,” terang Kamituwa. “Semoga tidak ada kejadian susulan,” harapnya. [YN]

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT