PENYERAHAN SERTIPIKAT HAK ATAS TANAH MANDIRI LINTAS SEKTOR OLEH BUPATI GUNUNGKIDUL
wahyun 11 Januari 2022 23:40:12 WIB
Putat (SIDA) – Selasa (11/01/2022), pada pukul 14.00 WIB di Balai Kalurahan Putat dilaksanakan acara penyerahan sertipikat hak atas tanah mandiri lintas sektor. Sertipikat tanah sejumlah 43 bidang ini diserahkan langsung secara simbolis oleh Bupati Gunungkidul, Sunaryanta. Selebihnya penyerahan dilaksanakan oleh petugas dari Badan Pertanahan Kabupaten Gunungkidul di lokasi yang sama.
Jumlah bidang program sertipikat tanah yang dilaksanakan bekerja sama dengan Dinas Koperasi dan UMKM ini sebanyak 250 bidang se-Kapanewon Patuk. Program ini ditujukan kepada para pemilik usaha dengan harapan kepemilikan sertipikat tanah akan membantu dalam hal pengembangan usaha. Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Pertanahan Kabupaten Gunungkidul, Achmad Suraya, S.E., pada saat sambutan. “ Sertipikat tanah ini ditujukan untuk membantu para pelaku usaha,” terangnya.
Dalam kesempatan yang dihadiri Panewu Patuk, perwakilan Polsek, dan Koramil Patuk ini Bupati menyampaikan pesan bahwa sertipikat tanah yang dimiliki sebisa mungkin disimpan kecuali dalam kondisi terpaksa. “Karena menyekolahkan sertipikat itu gampang, tetapi untuk menariknya yang tidak mudah,” tegasnya. Selain perihal sertipikat, Bupati juga menyampaikan kabar gembira bahwa kondisi saat ini angka kasus Covid 19 di Kabupaten Gunungkidul enol. “Meskipun demikian kita harus tetap waspada, virus Covid 19 masih ada di sekitar kita, “ pesannya.
Sebelum mengakhiri kunjungannya, Bupati dan rombongan menikmati hidangan Ingkung Kampung Emas yang merupakan hasil UMKM Padukuhan Plumbungan dan wedang Seruputan, produk UMKM ibu PKK Putat Wetan. [YN]
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- PANENAN PERDANA LAHAN KETAHANAN PANGAN
- KAPANEWON PATUK LAKSANAN MONEV REALISASI KERJA PROGRAM KEGIATAN PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT
- POSYANDU REMAJA PADUKUHAN BATUR
- PELATIHAN BAHASA JEPANG GRATIS DI KALURAHAN PUTAT
- PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT ADAKAN PENILAIAN KOMPETENSI KADER KADER POSYANDU
- FPRB KALURAHAN PUTAT RABAS-RABAS POHON YANG BERPOTENSI MENIMBULKAN BENCANA
- KADER MENGADAKAN KUNJUNGAN BAGI LANSIA KERUMAH-RUMAH