MUSRENBANGDES-IS KALURAHAN PUTAT

Tari 16 November 2021 09:09:34 WIB

Putat (SIDA) – Paniradya Kaistimewaan Pemerintah Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta mengadakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa Urusan Keistimewaan (MUSRENBANGDES-IS) di Balai Kalurahan Putat pada hari Senin, 15 November 2021. Acara di hadiri oleh Panewu Patuk, Pemerintah Kalurahan Putat, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Bamuskal dan Perwakilan dari Desa Preneur, Budaya, Wisata dan Prima.

MUSRENBANGDES-IS Usulan Program dan Kegiatan Keistimewaan di Kalurahan Putat Tahun 2023 dan Pemantapan BKK Dais Tahun 2022. Kalurahan Putat merupakan Desa Mandiri Budaya yang terdiri dari 4 pilar yaitu Desa Budaya, Desa Wisata, Desa Preneur dan Desa Prima. Jadi penggunaan Dana Keistimewaan untuk tahun 2023 sudah harus diusulkan dan dimusyawarahkan dari sekarang.

Usulan program tahun depan disesuaikan dengan kebutuhan dari setiap masing-masing pilar. Penggunaan Dana Keistimewaan tidak boleh digunakan untuk pembangunan fisik namun digunakan untuk pemberdayaan masyarakat Kalurahan Putat.

Dalam pelaksanaan rapat perserta tetap harus mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran Pemerintah. Di harapkan penggunaan Dana Keistimewaan dapat eningkatkan taraf hidup warga Kalurahan Putat dengan di kembangkannya UKM yang ada di Kalurahan Putat. Tempat wisata dan Budaya juga bisa menjadi maju dan mulai ramai kembali.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT