PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT SAMPAIKAN DANA KEBENCANAAN TANAH LONGSOR

wahyun 13 November 2021 05:25:11 WIB

Putat (SIDA) - Hujan deras yang terjadi Kamis (11/11/2021) lalu mengakibatkan beberapa titik di Kalurahan Putat terjadi tanah longsor. Adapun titik longsor berada di Padukuhan Putat I RT 33, Putat II RT 38, Kepil RT 10, dan Bobung RT 06. Curah hujan yang tinggi yang turun sehari semalam membuat talud di Putat II dan betengan batu di Putat I tidak kuat menahan rembesan air dan tekanan tanah sehingga membuat talud depan rumah Tasmin dan Namiyo ambrol berakibat menutupi badan jalan serta resiko menimpa kandang sapi. Selain itu tanah di samping rumah Basuki (Kepil RT 10) dan betengan di pinggir jalan Bobung juga mengalami longsor dengan tingkat longsoran yang lebih kecil.

Menindaklajuti laporan yang disampaikan dukuh, Panewu Patuk dan Jagabaya langsung mengunjungi lokasi tanah longor dan memantau kondisi. Untuk sementara longsoran tanah ditutup dengan terpal, mencegah terjadinya longsoran susulan. 

Kamituwa Kalurahan Putat langsung membuat laporan kejadian kepada BPBD Kabupaten Gunungkidul dan mengajukan permohonan bantuan logistik serta peralatan untuk membersihkan dan mengamankan kawasan tanah longsor. Tidak berselang lama, BPBD Gunungkidul langsung mengirimkan dua paket logistik, terpal, serok, dan sekop.

Dalam rangka meringankan beban masyarakat yang tanahnya mengalami longsor, Pemerintah Kalurahan Putat menyerahkan dana kebencanaan pada Jumat (12/11/2021). Penyerahan dana kebencanaan dilakukan oleh kamituwa didampingi Babinsa Putat, Suparman, dan dukuh setempat. Selanjutnya dukuh akan mengkoordinir warga untuk melaksanakan kerja bakti di lokasi tanah lobgsor. "Rencana kerja bakti akan dilaksanakan hari Minggu besok, " terang Agus Riyanto. [YN]

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT