RAPAT PENETAPAN DAFTAR PEMILIH SEMENTARA
Tari 26 Agustus 2021 18:47:27 WIB
Putat (SIDA) – Panitia Pemilihan Lurah Kalurahan Putat mengadakan rapat Pencermatan dan Penetapan Daftar Pemilih Sementara (DPS) untuk Pemilihan Lurah di Balai Kalurahan Putat. Acara di hadiri oleh Panewu Patuk, Ketua Bamuskal, Panitia dan Petugas Pemutakhiran Data Pemilih dari 9 Padukuhan yang ada di Kalurahan Putat.
Rapat membahas mengenai Daftar Pemilih Sementara yang sudah di data oleh PPDP apakah masih ada tambahan atau pengurangan. Setelah semua masyarakat terdata bagi yang telah memenuhi syarat nantinya akan di tetapkan menjadi Daftar Pemilih Tetap untuk memberikan suaranya saat Pemilihan Lurah di Bulan Oktaber.
Daftar Pemilih sementara yang telah di tetapkan akan di tempel di papan pengumuman masing-masing Padukuhan. Di harapkan masyarakat aktif mengecek apakah Namanya sudah masuk dalam daftar apa belum. Jika belum terdaftar maka bias langsung dating ke sekretariat Panitia Pemilihan Lurah yang ada di komplek Balai Kalurahan Putat.
Dalam acara rapat tetap mematuhi protokol kesehatan. Panitia akan bekerja semaksimal mungkil dalam melakukan pendataan terhadap masyarakat yang telah mempunyai hak pilih untuk dapat menyalurkan aspirasi atau suaranya dalam Pemilihan Lurah.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- PANENAN PERDANA LAHAN KETAHANAN PANGAN
- KAPANEWON PATUK LAKSANAN MONEV REALISASI KERJA PROGRAM KEGIATAN PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT
- POSYANDU REMAJA PADUKUHAN BATUR
- PELATIHAN BAHASA JEPANG GRATIS DI KALURAHAN PUTAT
- PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT ADAKAN PENILAIAN KOMPETENSI KADER KADER POSYANDU
- FPRB KALURAHAN PUTAT RABAS-RABAS POHON YANG BERPOTENSI MENIMBULKAN BENCANA
- KADER MENGADAKAN KUNJUNGAN BAGI LANSIA KERUMAH-RUMAH