TUJUH CARA MENGHILANGKAN JAMUR DALAM LEMARI

Tari 15 Juni 2021 19:40:16 WIB

Jogja,(pidjar.com)–Jamur memang dapat tumbuh di lemari berbahan kayu. Kondisi lemari yang kotor dan terlalu lembab memang sangat rentan ditumbuhi oleh jamur. Perlu Anda ketahui bahwa jamur yang berada di dalam lemari dapat mencemari barang yang disimpan di dalam lemari, entah itu perabotan, pakaian, atau makanan.

Letakkan Kamper di dalam Lemari

Cara menghilangkan jamur di lemari yang paling sederhana adalah meletakkan kamper (kapur barus) di dalam lemari kayu. Kamper bukan hanya sekedar untuk mengharumkan bagian dalam lemari, tapi bisa juga untuk mencegah pertumbuhan jamur pada serat-serat kayu. Bersihkan dulu jamur di lemari Anda, lalu letakkan kamper baru di dalam lemari. Untuk lemari pakaian atau makanan sebaiknya gunakan kamper yang dilapisi oleh kemasan, bukan kamper bulat yang tidak dilapisi kemasan. Selain mudah diperoleh di mana saja, harga kamper ini sangat murah.

Oleskan Alkohol pada Sisi Lemari

 

Bagaimana cara menghilangkan jamur di lemari sekaligus mencegahnya datang kembali? Setelah Anda membersihkan jamur di lemari dengan kain lap kering, lanjutkan dengan mengoleskan alkohol ke seluruh sisi lemari yang berjamur. Alkohol dapat membasmi jamur dan mencegah jamur kembali bertumbuh pada lemari kayu Anda. Siapkan alkohol 70-80%, lalu ambil kapas dan basahi kapas tersebut dengan alkohol. Usapkan kapas ke seluruh bagian lemari, baik yang berjamur maupun tidak berjamur. Jamur yang masih tersisa pada serat kayu akan langsung mati ketika bersentuhan dengan alkohol.

Lapisi Lemari dengan Pernis atau Melamin

Ketika Anda membeli lemari kayu, tentu saja lemari tersebut sudah melewati tahapan finishing dengan menggunakan pernis atau melamin. Sayangnya, hal tersebut tidak dapat mencegah pertumbuhan jamur ketika Anda mulai menggunakan lemari tersebut. Saat lemari Anda dihinggapi oleh jamur, bersihkan jamurnya dengan kain kering, lalu segera lapisi setiap sisi lemari kayu dengan pernis atau melamin. Cara ini berguna untuk mematikan jamur dan mencegahnya datang kembali. Asalkan Anda merawat lemari kayu dengan baik, tentu saja lemari tersebut akan terhindar dari jamur.

Berikan Alas di Dalam Lemari

Jamur bertumbuh pada serat-serat kayu lemari Anda. Cara menghilangkan jamur di lemari sebenarnya sangat mudah. Setelah Anda membersihkan jamur yang masih menempel di lemari, lanjutkan dengan melapisi bagian dalam lemari dengan koran atau plastik bening. Alas dari koran atau plastik ini dapat mencegah pertumbuhan jamur secara efektif. Selain itu, alas ini juga mencegah kayu lemari bersentuhan langsung dengan barang-barang yang berpotensi untuk menimbulkan jamur, seperti cairan atau makanan. Gantilah alas di dalam lemari ini setiap beberapa waktu untuk memastikan bahwa bagian dalam lemari tetap bersih agar terhindar dari jamur.

Gunakan Penyerap Kelembaban

Apakah itu artinya Anda harus memasang dehumidifier (alat pengatur kelembaban udara) di dekat lemari yang berjamur? Boleh saja jika Anda menginginkan seperti itu. Pasalnya, kelembaban adalah salah satu faktor penyebab timbulnya jamur pada lemari kayu. Akan tetapi, jika Anda tidak ingin membeli dehumidifier karena harganya juga cukup mahal, Anda dapat membeli produk penyerap kelembaban yang sudah banyak dijual di supermarket maupun di toko online. Produk ini dapat menyerap kelembaban di dalam lemari sehingga menjaganya tetap kering. Lemari yang kering akan terbebas dari jamur. Jadi, silakan pilih untuk membeli dehumidifier atau produk yang dapat menyerap kelembaban dengan harga terjangkau.

Pasang Lampu Neon di Dekat Lemari

Tahukah Anda bahwa salah satu penyebab lemari berjamur adalah minimnya pencahayaan di dalam ruangan tempat lemari itu diletakkan? Nah, cara menghilangkan jamur di lemari yang paling mudah adalah memasang lampu neon di ruangan tempat Anda meletakkan lemari. Lampu neon akan memberikan pencahayaan yang dapat mengusir jamur yang tumbuh di serat kayu lemari. Bersihkan dulu jamur di lemari Anda, lalu pasang lampu neon di lemari. Membeli lemari dengan lampu yang otomatis menyala ketika pintu lemarinya dibuka juga bisa menjadi solusi untuk mencegah pertumbuhan jamur. Meskipun lampu lemari bukan jenis lampu neon yang penting ada pencahayaan di dalam lemari Anda.

Oleskan Cairan Pembersih Kayu

Dewasa ini, Anda sudah bisa menemukan cairan khusus pembersih perabotan kayu dengan mudah. Cairan ini dirancang untuk membersihkan kotoran pada kayu sekaligus mengilapkan tampilan kayu hingga terlihat seperti baru. Namun cairan pembersih kayu ini juga dapat membasmi jamur yang tumbuh pada lemari.

https://pidjar.com/tujuh-cara-menghilangkan-jamur-dalam-lemari/14917/

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT