RAPAT KOORDINASI BUMDESA SUKA MAKMUR SEJAHTERA KALURAHAN PUTAT
Tari 22 Januari 2021 09:56:54 WIB
Putat (SIDA) – Kamis 21 Januari 2020 BUMDesa Suka Makmur Sejahtera Kalurahan Putat mengadakan rapat koordinasi bersama Lurah, Carik, Pengawas dan pengelola di Kantor BUMDesa. Pokok pembahasan pada rapat koordinasi ini mengenai tentang pengelolaan sampah yang ada di bekas pasar sapi tepatnya di sebelah warung makan kopi putat.
Sagimin selaku pengelola juga hadir dalam rapat untuk memberikan klarifikasi dan penjelasan mengenai pengelolaan sampah yang dijalankan saat ini. Apakah bisa menguntungkan atau tidak dan dampak lingkungannya bagaimana.
Lurah Putat mengharapkan pengelolaan sampah dapat membantu masyarakat dalam hal persampahan agar dapat memisahkan mana sampah organik atau non organis, sampah yang bisa dijual dan yang tidak yang mana secara tidak langsung dapat menjadi tambahan penghasilan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari masyarakat dan sekaligus dapat menjaga kebersihan lingkungan.
Karena mendapat sorotan masyarakat tentang keberadaan sampah yang terlihat agak kurang rapi bila dilihat maka Lurah memutuskan untuk memutus kerjasama dalam pengolahan sampah tersebut. Dan diharapkan dapat bisa diganti dengan usaha lain yang lebih produktif dan lebih inovatif.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- PANENAN PERDANA LAHAN KETAHANAN PANGAN
- KAPANEWON PATUK LAKSANAN MONEV REALISASI KERJA PROGRAM KEGIATAN PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT
- POSYANDU REMAJA PADUKUHAN BATUR
- PELATIHAN BAHASA JEPANG GRATIS DI KALURAHAN PUTAT
- PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT ADAKAN PENILAIAN KOMPETENSI KADER KADER POSYANDU
- FPRB KALURAHAN PUTAT RABAS-RABAS POHON YANG BERPOTENSI MENIMBULKAN BENCANA
- KADER MENGADAKAN KUNJUNGAN BAGI LANSIA KERUMAH-RUMAH