PERTEMUAN RUTIN PKK DAN PENGUMUMAN PEMENANG LOMBA TANAMAN BOGA

Tari 22 Oktober 2020 21:18:18 WIB

Putat (SIDA) – Kamis 22 Oktober 2020 diadakan pertemuan rutin PKK Kalurahan Putat setiap bulannya. Yang dihadiri oleh ibu-ibu PKK perwakilan 2 orang dari Sembilan Padukuhan yang ada di Kalurahan Putat.

Ketua PKK menyampaikan bahwa setiap mau bepergian wajib memakai masker, membawa handsanitizer, tisu basah, selalu cuci tangan dan menjaga jarak. Masyarakat harus mematuhi protokol kesehatan untuk memutus mata rantai penyebaran covid.

Selain acara arisan, diumumkan juga hasil lomba tanaman obat keluarga yang diadakan seminggu yang lalu yang diikuti oleh tujuh Padukuhan. Dengan kriteria tentang kesuburan tanaman, tanaman asli yang ditanam oleh warga bukan karena mengambil dari rumah warga yang lain yang dikumpulkan karena untuk lomba.

Yang menjadi juara 1 adalah Padukuhan Putat II, juara 2 Padukuhan Gumawang dan juara 3 Padukuhan Batur.  Diberikan hadiah kepada para pemenang untuk memicu semangat warga untuk menanam tanaman boga dihalaman rumah walaupun dengan media pot atau polybag bagi yang tidak mempunyai lahan.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT