SOSIALISASI DUKUH, DIHADIRI BANYAK KAWULA MUDA
wahyun 07 Oktober 2020 12:51:29 WIB
Putat (SIDA) – Proses penjaringan dan penyaringan calon dukuh Kepil dan Calon Dukuh Gumawang 2020 sudah sampai pada tahap sosialisasi. Sosialisasi pertama dilaksanakan di Gumawang pada Selasa (06/10/2020) malam di Balai Padukuhan Gumawang. Acara dipimpin langsung oleh Dukuh Gumawang, Tumiyo. Dukuh yang akan pensiun bulan Desember 2020 ini menghadirkan 30 peserta yang terdiri dari RT, RW, dan pemuda pemudi. Tumiyo optimis banyak generasi muda dari warganya yang akan mendaftar.
Acara dimulai dengan motivasi yang disampaikan oleh Dukuh. Dukuh yang berusia hampir 60 tahun ini menyampaikan bahwa ketika lolos menjadi dukuh pada awalnya memang berat. Namun seiring berjalannya waktu akan semakin terampil. Dukuh yang tegas ini juga siap membantu dukuh baru kelak. “Tentu saja tidak akan langsung dilepas, saya siap mendampingi dan membantu jika diperlukan,” terangnya.
Materi sosialisasi disampaikan oleh ketua panitia, Bawa Widiyanta, S.Pd.. Dalam penyampaiannya Bawa Widiyanta menyampaikan persyaratan dan berkas-berkas yang harus dilengkapi. Pendaftaran dibuka 19 Oktober 2020 s.d. 27 Oktober 2020.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- HARI TERAKHIR PELATIHAN BAHASA JEPANG GRATIS DI KALURAHAN PUTAT
- KOORDINASI BPN TERKAIT PTSL KALURAHAN PUTAT
- BANK SAMPAH PADUKUHAN BATUR
- BIMTEK KPPS KALURAHAN PUTAT
- PANENAN PERDANA LAHAN KETAHANAN PANGAN
- KAPANEWON PATUK LAKSANAN MONEV REALISASI KERJA PROGRAM KEGIATAN PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT
- POSYANDU REMAJA PADUKUHAN BATUR