CERBUNG - THE DESTINY OF MY SOULMATE

Lian 25 September 2020 14:42:13 WIB

PERNIKAHAN (2)

 

Martin masih melamun, menatap Juria yang sibuk menumbuhkan berbagai tanaman di halaman mansion. Beta itu belum menyadari kehadiran Alan di dekatnya. Martin merasakan hawa mencekam dari arah belakang, membuat bulu-bulu di tengkuknya berdiri. Ia mengumpulkan seluruh keberaniannya lalu perlahan berbalik ke arah belakang. Keringat dingin mengalir turun dari pelipisnya, bahkan Martin tak berani mengeluarkan suara sedikit pun. ‘Semoga dewa mengampuniku kali ini,’ batinnya karena diliputi ketakutan.

“Berani sekali kau menatap mate-ku dengan tatapan lapar seperti itu, Runner?!” kemurkaan tercetak jelas di wajah Alan. Ribuan tahun masa pencariannya memupuk rasa posesif dalam dirinya.

“A—ampun Alpha, saya tak bermaksud seperti itu. Saya… saya hanya mengagumi segala perbuatan Luna yang luar biasa,” dengan takut-takut Martin menunjuk pada Luna-nya yang berada agak jauh dari posisi mereka saat ini. Alan mengikuti arah yang ditunjuk Beta-nya itu. Ah benar, ini kali pertama Martin melihat keajaiban sentuhan Juria.

“Jangan terpesona dengan kemampuannya menumbuhkan tanaman. Kemampuan Juria tidak sesederhana itu—” Alan melepas cengkeraman tangannya dari leher Martin yang hampir kehabisan napas. “—Kemampuan Juria adalah mengendalikan alam. Ia mampu membuat badai hanya dengan menjentikkan jarinya,” Alan merapikan pakaiannya yang sempat kusut karena pergerakannya yang sangat cepat saat mencengkeram Martin. Alan menatap lekat keberadaan Juria yang masih disibukkan dengan tanaman anggurnya. “Bahkan aku hampir mati saat menghadapi amukannya,” Alan terkekeh mengingat kejadian di masa lalu yang hampir merenggut nyawanya.

 

Bersambung...

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT