8 MANFAAT MAKAN EDAMAME UNTUK KESEHATAN

24 September 2020 12:48:03 WIB

KOMPAS.com - Jika sering makan di restoran Jepang, kamu tentu tak asing lagi dengan edamame, kacang kedelai utuh berwarna hijau yang masih belum matang dan lebih muda dari kacang kedelai biasa. Kacang edamame dipanen ketika masih muda, lunak, dan hijau, mereka seringkali dijadikan camilan tinggi protein nabati yang sangat baik.

Selain tinggi nutrisi, kacang edamame juga tinggi antioksidan, rendah kalori, tidak mengandung kolesterol, dan secara alami bebas gula. Jika kamu termasuk salah satu orang yang gemar mengonsumsi edamame, camilan sehat ini ternyata memiliki segudang manfaat, lho.

  1. Menjaga kesehatan jantung Edamame mengandung serat dan antioksidan yang bisa membantu menurunkan kolesterol jahat (LDL) dan meningkatkan kolesterol baik (HDL). Dalam sebuah studi diungkapkan, 50 gram protein kedelai per hari mampu membantu menurunkan kadar kolesterol LDL sebesar 3 persen. Studi ulasan lain menunjukkan bahwa makan 47 gram protein kedelai setiap hari dapat mengurangi kadar kolesterol total sebesar 9,3 persen dan kolesterol LDL sebesar 12,9 persen. 
  2. Mencegah diabetes Edamame tidak menyebabkan lonjakan level gula darah, karena memiliki indeks glikemik yang rendah. Artinya, kacang berwarna hijau ini cocok untuk orang dengan diabetes.
  3. Membantu menurunkan berat badan Sebagai makanan sumber serat, edamame juga dikenal mampu membantu mempertahankan berat badan ideal karena berfungsi sebagai penahan nafsu makan alami. Sehingga makan edamame bisa membantu menjauhkan kita dari makan berlebih. Baca juga: Manfaat Kedelai untuk Mengendalikan Berat Badan .
  4. Menurunkan risiko kanker Kandungan isoflavon dalam edamame dianggap mampu menurunkan risiko kanker, terutama kanker payudara. Menurut Journal of Agricultural and Food Chemistry, salah satu isoflavon utama yang disebut genistein dinilai memiliki kandungan antioksidan yang tinggi dan mampu menghambat pertumbuhan sel kanker.
  5. Mencegah masalah syaraf Sejumlah studi menunjukkan bahwa isofavon dalam kacang kedelai dapat membantu mengurangi risiko penurunan kemampuan kognitif. Sebuah studi menunjukkan bahwa isoflavon dalam kacang kedelai bisa membantu meningkatkan fungsi kognitif setelah menopause. Baca juga: Baik dan Buruknya Konsumsi Kedelai untuk Kesehatan Wanita
  6. Menambah tenaga Kacang edamame mengandung sembilan asam amino esensial, artinya makanan ini merupakan sumber protein lengkap. Protein adalah sumber nutrisi yang dapat menjaga tubuh tetap kenyang serta membantu perbaikan dan pertumbuhan jaringan tubuh. Protein membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna di dalam tubuh, sehingga bisa menjadi sumber energi yang bertahan lama di dalam tubuh.
  7. Mengatasi gejala menopause Sejumlah studi menunjukkan, bahwa produk berbasis kedelai kaya akan isoflavon, artinya produk atau pangan tersebut mampu menurunkan risiko osteoporosis pada perempuan post-menopause. Studi lainnya yang dilakukan pada 2017 menemukan, bahwa perempuan yang mengonsumsi produk berbasis kedelai selama 12 minggu mengalami gejala menopause lebih sedikit, termasuk gejala hot flash, lemah, dan depresi.
  8. Meningkatkan kesehatan mata Kacang edamame merupakan sumber Vitamin A, vitamin penting untuk menjaga kesehatan mata. Vitamin ini juga merupakan komponen rhodopsin, protein yang ada pada mata yang memungkinkan kita melihat dalam kondisi minim cahaya. Vitamin A juga kerap dikaitkan dengan penurunan risiko katarak dan degenerasi makula terkait usia. Memilih edamame yang baik Ada beberapa orang yang alergi terhadap kedelai dan produk berbasis kedelai. Sehingga, mereka mungkin mengalami gejala alergi seperti bengkak, gatal-gatal dan peradangan pada kulit jika mengonsumsi edamame. Pilihlah kacang edamame yang segar. Pilihlah edamame beku yang bebas dari bumbu atau garam tambahan. Jika kamu membeli edamame segar, kamu bisa menyimpannya di kulkas selama tujuh hingga 10 hari.

    Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "8 Manfaat Makan Edamame untuk Kesehatan", Klik untuk baca: https://lifestyle.kompas.com/read/2019/12/03/130402520/8-manfaat-makan-edamame-untuk-kesehatan?page=all.
    Penulis : Nabilla Tashandra
    Editor : Bestari Kumala Dewi

    Download aplikasi Kompas.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
    Android: https://bit.ly/3g85pkA
    iOS: https://apple.co/3hXWJ0L
Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT