SOSIALISASI CARA MEMBUAT PERMOHONAN DAN BANTUAN HUKUM

Tari 24 Juli 2020 10:26:45 WIB

Putat ( SIDA) – Kamis 23 Juli 2020 di Omah Limasan Padukuhan Kepil diadakan sosialisasi Cara Membuat Permohonan dan Bantuan Hukum dari Lembaga Bantuan Hukum Gunungkidul. Acara dihadiri oleh Linmas Kalurahan Putat, Jogoboyo dan juga Forum Pengurangan Resiko Bencana Kalurahan Putat.

Dalam acara tersebut menjelaskan mengenai bagaimana cara apabila ada warga masyarakat yang membutuhkan bantuan hukum apabila terjerat masalah hukum. Ternyata ada tempat untuk meminta bantuan hukum tersebut sehingga masyarakat tidak perlu takut karena sudah terlindungi.

Linmas selaku pelindung masyarakat sangat antusias mengikuti acara tersebut dan jadi tahu apa saja yang harus dilakukan apabila ada masyarakat yang tersangkut kasus hukum. Dan bisa membantu dengan cara yang tepat dan tidak berlawanan dengan undang-undang dan hukum yang berlaku di Negara Republik Indonesia ini.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT