HARI TANPA ROKOK SEDUNIA

Tari 31 Mei 2020 20:48:08 WIB

Putat (SIDA) – Setiap tanggal 31 Mei diperingati sebagai Hari Tanpa Tembakau Sedunia (HTTS). Tahun ini peringatan HTTS mengangkat tema “Cegah Anak dan Remaja Indonesia dari Bujukan Rokok”. Diharapkan agar generasi muda mempunyai hak terlindungi dari bahaya asap rokok.

Data riset menunjukkan meningkatnya prevalensi perokok pada anak dan remaja di Indonesia. Anak usia 10 – 18 tahun perokok mencapai 7,2% ditahun 2013 dan naik di tahun 2018 menjadi 9,1 %. Sedangkan usia lebih dari atau sama dengan 10 tahun mencapai 28,8 % di tahun 2013 dan naik menjadi 29,3 % di tahun 2018.

Sungguh miris memang pergaulan anak remaja jaman sekarang, karena masa SMP mereka sudah ada yang mulai merokok. Namun akibat pergaulan yang tidak benar sehingga sangat sulit dikendalikan.

Bersama-sama kita lindungi generasi muda dan menciptakan lingkungan yang kondusif bagi generasi penerus bangsa bebas rokok. Karena para generasi muda adalah penerus bangsa untuk masa yang akan datang.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT