BUMDES PUTAT BERKUNJUNG KE BUMDES DLINGO DAN PUNCAK BECICI

Jk.Bl4ncir 02 Februari 2017 23:13:00 WIB

Putat, 2 Februari 2017: Setelah pelaksanaan reorganisasi dan pelatihan tahap awal BUMDesa Putat sudah di laksanakan, dua orang perwakilan dari BUMDes Desa Putat berkunjung ke BUMDes Dlingo giritama di Desa Dlingo untuk melihat, dan sedikit banyak belajar tentang pengelolaan BUMDesa.

Di Dlingo sendiri BUMDes nya juga masih tergolong baru namun pengelolaan yang baik membuat mereka saat ini mulai berkembang, Bp sutarto salah satu perwakilan BUMDes Putat mengatakan “ disini kita bisa melihat produk-produk lokal bisa dipasarkan melalui BUMDes, baik produk kerajinan atau yang lainya, kita bisa belajar dengan melihat dan banyak silaturahmi” tuturnya. Sebelumnya dua orang ini juga mampir ke Wisata yang lagi hits saat ini yaitu Puncak Becici karena ada kaitanya juga dengan kegiatan BUMDes Desa Putat kedepanya yang salah satunya akan mengelola Desa wisata di Putat, di Puncak Becici kita bisa belajar tentang gigihnya perjuangan seorang penggiat wisata becici yang pada awalnya dicemooh oleh warga sekitar, orang itu adalah Ghandi Saputra, beliau mengisahkan jatuh bangunya dalam membuka wisata puncak becici yang sebelumnya hanya hutan pinus biasa yang sekarang menjadi wisata hits.

Diharapkan dengan adanya inspirasi dari Puncak Becici dan BUMDes Dlingo di atas menjadikan motivasi untuk memulai menggarap potensi yang ada di Desa Putat yang salah satu komponen utamanya adalah sumber daya manusia yang mumpuni. ( Jk.Bcr ).

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT