TANGKAP ULAR, PRB SELALU SIAGA LALU BERTINDAK

Lian 19 April 2020 07:55:12 WIB

Putat (SIDA) – Ular sanca kembang atau sanca batik merupakan ular dari suku Pythonidae yang dapat mencapai panjang melebihi 8,5 meter. Sabtu, 18 April 2020 tepatnya pada 00.12 WIB telah ditemukan ular jenis ini di utara Mushola Annur Taji Pedotan Wetan.

Ular sanca tersebut ditemukan hendak menyeberang jalan oleh seorang pengendara motor yang kebetulan lewat. Personil PRB Putat langsung bertindak menangkap ular tersebut agar tak meresahkan warga sekitar. Ketika ditangkap, ular yang panjangnya lebih dari 2 meter tersebut secara mengejutkan bersikap sangat jinak.

Hal tersebut menunjukkan bahwa PRB selalu siap siaga. Tidak hanya terfokus pada COVID-19 saja tapi mereka juga menangani setiap hal yang berpotensi meresahkan warga, mulai dari bencana alam hingga penangkapan binatang liar dan segera menanganinya.

Setelah penangkapan ular sanca tersebut, PRB menawarkan pada warga yang bersedia mengadopsinya. Ngatijan, seorang warga RT 36 RW 09 Putat II bersedia untuk merawat ular tersebut. Ia berencana memeliharanya dan menjadikan satu dengan ular yang beberapa waktu lalu ditemukan di sekitar Kopdit Marsudi Mulyo.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT