ANTISIPASI VIRUS CORONA, DESA WISATA PUTAT DITUTUP
Tari 28 Maret 2020 14:01:20 WIB
Putat (SIDA) – Dengan adanya Covid-19 atau virus corona saat ini mempengaruhi berbagai bidang baik bidang ekonomi maupun berbagai bidang lainnya. Begitu juga dengan bidang Pariwisata, juga berpengaruh besar karena tidak ada wisatawan atau pengunjung yang datang akibat Virus Corona.
Desa Wisata Putat untuk sementara ini ditutup sampai batas waktu yang belum ditentukan.Diantaranya Kampung Emas Plumbungan, Goa Watu Joglo Kepil, Kerajinan kayu Bobung dan Air terjun Banyunibo Batur. Bahkan seluruh wisata yang ada di Kabupaten Gunungkidul termasuk seluruh pantai yang ada di Gunungkidul untuk saat ini juga ditutup untuk mengantisipasi penyebaran Virus Corona.
Padahal wisata di Gunungkidul ini merupakan wisata yang memberikan pendapatan besar kepada Pemerintah namun dengan adanya Covid-19 ini tentu saja mempengaruhi perekonimian baik bagi warga sekitar maupun kepada Pemerintah.
Semoga Virus Corona ini cepat segera berlalu dan kehidupan dapat kembali normal seperti biasanya. Perekonomian masyarakat juga dapat pulih kembali seperti sedia kala.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- SYAWALAN PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT BERSAMA LEMBAGA 1446 H
- UPAYA MENCAPAI DATA VALID, PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT KALIBRASIKAN ALAT POSYANDU
- KADER KESEHATAN MENYELENGGARAKAN SYAWALAN
- PENINGKATAN KAPASITAS PAMONG PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT
- PERSIAPAN PROGRAM KETAHANAN PANGAN 2025
- SHOLAT IED DI KALURAHAN PUTAT
- PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT DUKUNG TPA/TPQ