MENGUPAS MANFAAT DAUN TAPAK LIMAN UNTUK SEGALA PENYAKIT
Tari 12 Februari 2020 10:25:00 WIB
Daun Tapak Liman atau yang memiliki nama latin Elephantophus Scaber Linn merupakan daun dari tanaman tropis yang tumbuh subur di hampir seluruh kawasan Asia, terutama di India, Vietnam, China dan termasuk Indonesia. Di banyak negara di Asia, tanaman ini sering digunakan sebagai sakah satu komponen pembuatan obat tradisional untuk mengobati penyakit neoplasma, gangguan hati serta disentri.Tanaman Tapak Liman sendiri mempunyai batang yang terbilang kaku dan bercabang serta dapat tumbuh hingga sekitar 80 cm. Tanaman ini termasuk ke dalam golongan tumbuhan berakar tunggang dengan daun tunggal berbentuk oval memanang.
Bunga dari tanaman ini memiliki mahkota berwarna yang cukup bervariasi, mulai putih hingga ungu kemerahan. Buah dari tanaman Tapak Limanberambut dan kurang dimanfaatkan.
Kandungan Nutrisi di Dalam Tapak Liman
Hingga saat ini, setidaknya ada 30 senyawa aktif yang telah ditemukan terkandung di dalam tanaman Tapak Liman, termasuk di antaranya 4 lakton, 5 flavon serta 9 triterpen. Beberapa jenis senyawautama yang terkandung di dalam Tapak Liman adalah elephantopin, lupeol, epifriedelinol, stigmasterol serta triterpene. Selain itu, di dalam tanaman ini juga ditemukan sejumlah besar senyawa atau kandungan garam serta mineral seperti kalium klorida, magnesium, kalsium, seng dan besi. Bahkan, sebuah penelitian yang dilakukan oleh para ahli menemukan bahwa pada tanaman Tapak Limanterkandung beberapa elemen penting yang sangat bermanfaat untuk tubuh manusia, seperti Ca, Si, Mg, S, K dan P. Sementara itu, pada bagian akar tanaman ini terkandung Ai, Ti, Fe, Sr dan V. Mereka juga menemukan bahwa bagian daun maupun akar sama – sama mengandung senyawa Zn, As, Rb, Sr serta Cu.
Khasiat Tapak Liman untuk Kesehatan
Berikut adalah beberapa khasiat yang bisa didapatkan dari tanaman Tapak Liman:
Anti Kanker
Salah satu khasiat atau manfaat tanamanherbal Tapak Liman untuk kesehatan adalah sebagai anti kanker. Hal itu karena di dalam daun tanaman ini terkandung zat atau senyawa deoxyelephantopin yang dalam banyak penelitian terbukti mampu menunukkan aktivitas sitotokisik atau melawan sel – sel kanker, termasuk tumor malignan.
Anti jamur dan bakteri
Ekstrak dari daun Tapak Limantelah terbukti secara ilimiah mampu membunuh Escherichia coli, staphylococcus, pseudomonas aeruginosa, proteus vulgaris serta bacillus subtili. Ekstrak methanol pada daun tersebut uga terbukti mampu menunjukkan kinerja yang sangat efektif dalam membunuh berbagai bakteri dan jamur di atas sekaligus beberapa jenis amur yang sangat berbahaya bagi kesehatan manusia.
Menjaga kesehatan organ hati
Sebuah penelitian serta percobaan yang dilakukan oleh para ahli terhadap tikus menunjukkan bahwa daun tanaman Tapak liman mampu membantu mencegah kontaminasi karbon tetraklorida atau CCI4 yang dapat menyebabkan disfungsi organ hati.
Anti bisa
Di dalam daun tanaman Tapak Liman terkandung senyawa pentasiklik triterpene lupeol serta asam urosolik yang secara ilmiah telah terbukti memiliki sifat anti bisa ular. Bahkan, lupeol diketahui mampu mengurangi resiko hingga 72% akibat dari bisa ular.
Anti diabetes
Di dalam daun tapak limanterkandung senyawa steroid yang diketahui mampu menurunkan kadar gula di dalam darah secara signifikan, senyawa tersebut bekerja dengan cara menstimulasi insulin dari sel beta yang diregenerasi. Di samping itu di dalam daun tanaman ini juga terkandung methanol, hexane serta ekstrak air yang diektahui mampu membantu menurunkan kadar kolesterol, triasilgliserol serta lemak jahat yang merupakan salah satu gejala umum yang sering ditemukan pada penderita diabetes. Di sisi lain, senyawa di dalam daun tersebut uga mampu meningkatkan kadar HDL atau lemak baik di dalam darah sehingga sekaligus menekan geala negatif tersebut. Bahkan, pada ekstrak etil asetat yang diambil dari akar tanaman serta methanol yang diambil dari bagian daun, diketahui dapat secara signifikan menurunkan kadar gula darah, perubahan profil lemak sekaligus meningkatkan fungsi organ ginjal dan hati serta glikogen otot dan serum insulin.
Manfaat lain
Selain beberapa khasiat di atas, bagian akar, batang, buah dan daun tanaman tapak liman juga memiliki beberapa khasiat yang lain, seperti anti cacing, diuretic, dan membantu meringankan penderita asma.
Bagian Yang Bermanfaat
Hampir semua bagian, mulai dari akar, batang hingga daun tumbuhan Tapak Limanmengandung senyawa yang berkhasiat untuk kesehatan. Akan tetapi, bagian daun diketahui memiliki khasiat yang lebih baik dan lebih populer untuk digunakan sekaligus lebih mudah untuk diolah.
Efek Samping
Pada umumnya, tanaman Tapak Liman terbilang aman untuk dikonsumsi oleh manusia selama dalam umlah yang waar. Hingga saat ini, efek negatif dari penggunaan tanaman Tapak Limanmasih belum diketahui. Akan tetapi, ketika pengguna merasakan ada gejala efek samping setelah menggunakan atau mengkonsumsinya, maka dianjurkan untuk segera menghentikan penggunaan dan apabila terindikasi gejala yang mengkhawatirkan ada baiknya berkonsultasi ke dokter.
Dosis serta Cara Menggunakan
Sampai saat ini, belum ada ketentuan khusus terkait berapa banyak dosis yang harus digunakan untuk memperoleh khasiat daritanaman tapak liman. Akan tetapi, perlu untuk diingat bahwa meskipun relatif tanpa efek samping, ada baiknya untuk membatasi penggunaannya. Secara umum, cara untuk memperoleh khasiat dari daun tanaman ini sangatlah mudah, yakni dengan cara diseduh maupun direbus untuk kemudian diambil sarinya dan dikonsumsi secara rutin hingga gangguan kesehatan yang dialami sembuh.
Dengan mengetahui apa saja menfaat dan khasiat dari tanaman tapak liman, maka kini anda memiliki alternatif obat herbal yang mungkin dapat meringankan gangguan kesehatan yang anda alami. Anda tidak perlu khawatir karena tanaman Tapak Liman dapat dengan mudah anda temukan di hampir seluruh wilayah Indonesia.
https://www.utakatikotak.com/kongkow/detail/6301/Mengupas-Manfaat-Daun-Tapak-Liman-untuk-Segala-Penyakit
Dokumen Lampiran : MENGUPAS MANFAAT DAUN TAPAK LIMAN UNTUK SEGALA PENYAKIT
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- HARI TERAKHIR PELATIHAN BAHASA JEPANG GRATIS DI KALURAHAN PUTAT
- KOORDINASI BPN TERKAIT PTSL KALURAHAN PUTAT
- BANK SAMPAH PADUKUHAN BATUR
- BIMTEK KPPS KALURAHAN PUTAT
- PANENAN PERDANA LAHAN KETAHANAN PANGAN
- KAPANEWON PATUK LAKSANAN MONEV REALISASI KERJA PROGRAM KEGIATAN PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT
- POSYANDU REMAJA PADUKUHAN BATUR