WISATA AIR TERJUN BANYU NIBO BATUR

Tari 10 Februari 2020 11:53:28 WIB

Putat (SIDA) – Wisata air terjun Banyu Nibo sekarang sudah mulai ada airnya dan siap untuk bagi wisatawan yang ingin berkunjung kesana karena sekarang sudah mulai musim penghujan  jadi airnya sudah ada.

Dan sudah bisa untuk dinikmati keindahannya lagi karena selama musim kemarau kemarin sungainya menjadi kering dan airnya tidak mengalir. Jadi air terjun Banyu Nibo hanya bisa dinikmati pada saat musim penghujan saja.

Selain menikmati air terjun bisa juga menikmati pemandangan alam dan sawah yang menghijau disekitar air terjun. Jalan menuju ke sana juga sudah mudah untuk sepeda motor maupun mobil bisa masuk sampe lokasi. Jalannya sudah dicorblok sehingga tidak perlu takut jalannya becek.

Jalan menuju ke air terjun dicor dengan ukiran-ukiran yang indah sehingga bisa dinikmati pengunjung sampai ke lokasi air terjun Banyu Nibo. Karang taruna Padukuhan Batur setiap hari  minggu mengadakan kerja bakti untuk membersihkan sampah-sampah dedaunan yang ada di jalan dan di lokasi air terjun Banyu Nibo.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT