RAPAT RUTIN KADER DESA PUTAT

Tari 15 Januari 2020 10:58:13 WIB

Putat (SIDA) –  Rapat rutin kader di Desa Putat diadakan setiap tanggal 14 dan untuk bulan Januari ini dilaksnakan pada hari selasa dBalai Desa Putat. Yang mana acara dihadiri oleh seluruh kader kesehatan , PLB, dan PPKBD se Desa Putat. Serta hadir pula mahasiswa KKN dari Universitas Sanata Darma Yogyakarta karena kebetulan sedang melaksnakan KKN di Desa Putat.

Dalam rapat rutin kali ini ada penyuluhan mengenai penyakit Demam Berdarah yang sekarang ini sedang terjadi banyak kasus. Karena faktor perubahan musim dari kemarau menjadi penghujan sehingga banyak air yang tergenang yang apabila tidak secara rutin dibersihkan maka menjadi sarang nyamuk dan salah satunya nyamuk aidep aidesti yaitu penyebab demam berdarah.

Maka disini peran kader kesehatan sangat dibutuhkan untuk memberikan penyuluhan kepada masyarakat untuk selalu membersihkan lingkungan diantaranya dengan mengubur barang bekas, menguras bak air secara rutin dan menutup tempat penampungan air.

Agar masyarakat dapat terhindar dari penyakit yang mematikan seperti demam berdarah dan penyakit mematikan lainnya. Karena kebersihan merupakan sebagian dari iman dan kunci agar hidup selalu sehat.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT