PENINGKATAN KETERAMPILAN GENERASI MUDA, PEMDES ADAKAN PELATIHAN SABLON
wahyun 04 November 2019 11:19:23 WIB
Putat (SIDA) – Tantangan yang dihadapi kalangan muda dalam menghadapi arus globalisasi semakin berat. Mereka harus menguasai keterampilan jika tidak mau kalah bersaing. Inovasi dan kreativitas harus terus diasah dan digali. Hal inilah yang melatarbelakangi Pemerintah Desa Putat untuk menyelenggarakan pelatihan sablon dengan sasaran karang taruna di Desa Putat. Acara yang dihadiri oleh perwakilan sembilan padukuhan sejumlah 20 orang ini dilaksanakan Senin (4/11/2019) di Balai Desa Putat.
Pelatihan yang menjadi program Kasi Kesejahteraan (Agus Aprianto) ini mendatangkan dua instruktur praktisi pengusaha sablon. Semua alat dan bahan yang dibutuhkan dalam penyelenggaraan ini telah disiapkan dengan alokasi dari APBDes 2019. Peserta pelatihan dibagi menjadi dua kelompok besar dan diajak untuk praktek langsung.
Acara yang dipandu langsung oleh Agus Aprianto ini dibuka langsung dengan sambutan dan pengarahan dari Sukardi selaku Kepala Desa Putat. Dalam sambutannya Sukardi menyampaikan bahwa dengan pelatihan ini diharapkan membuka pandangan generasi muda bahwa untuk meningkatkan taraf ekonomi tidak melulu harus menjadi pegawai atau buruh. Berwirausaha, salah satunya usaha sablon ini menjadi salah satu alternatif dan peluang untuk menjadi sumber pendapatan dan meraup keuntungan.
“Mari menjadi generasi muda yang keratif dan inovatif,” tegasnya ketika mengakhiri sambutan. [YN]
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- HARI TERAKHIR PELATIHAN BAHASA JEPANG GRATIS DI KALURAHAN PUTAT
- KOORDINASI BPN TERKAIT PTSL KALURAHAN PUTAT
- BANK SAMPAH PADUKUHAN BATUR
- BIMTEK KPPS KALURAHAN PUTAT
- PANENAN PERDANA LAHAN KETAHANAN PANGAN
- KAPANEWON PATUK LAKSANAN MONEV REALISASI KERJA PROGRAM KEGIATAN PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT
- POSYANDU REMAJA PADUKUHAN BATUR