RAPAT TERBUKA, PANITIA MERTI DESA TITIK 1 MEMATANGKAN RENCANA
wahyun 08 Agustus 2019 11:06:51 WIB
Putat (SIDA) – Setelah HUT ke-74 Republik Indonesia, Desa Putat akan menyelenggarakan hajatan besar yaitu merti desa. Berbeda dengan kegiatan merti desa tahun-tahun sebelumnya yang dimeriahkan dengan kirap saja, untuk tahun ini merti desa diisi dengan gelar potensi budaya. Berdasarkan hasil musyawarah antara pemerintah desa dan pengurus desa budaya, gelar potensi akan dilaksanakan di tiga titik dengan jadwal yang berbeda. Dengan konsep seperti ini, Kepala Desa, Sukardi, berharap tujuan pemberdayaan masyarakat dapat tercapai.
Sebagai persiapan, panitia merti desa terus melakukan pertemuan. Salah satunya yaitu pertemuan panitia merti desa di titik 1 yang terdiri dari padukuhan Putat I, Putat II, dan Putat Wetan. Rapat dilaksanakan di bekas pasar hewan, Putat Wetan. Berbeda dari rapat pada umumnya, pertemuan yang langsung dipimpin Dukuh Putat I ini diselenggarakan di outdoor.
Dalam pertemuan yang diselenggarakan Rabu (7/08/2019) malam ini menghasilkan susunan panitia teknis pelaksanaan merti desa di titik 1. Gelar potensi akan dilaksanakan malam hari tanggal Sabtu, 24 Agustus 2019 dengan beberapa pertunjukan yaitu karawitan dari Putat Wetan, dolanan bocah dari Putat I, dan jathilan dari Putat II.
Panitia berharap gelar potensi ini dapat menarik minat para wisatawan dan menjadikan Desa Putat semakin terkenal. “Semoga gelar potensi ini dapat mengangkat nama Desa Putat,” Tegas Haryono, ketua panitia merti desa titik 1. [YN]
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- SYAWALAN PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT BERSAMA LEMBAGA 1446 H
- UPAYA MENCAPAI DATA VALID, PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT KALIBRASIKAN ALAT POSYANDU
- KADER KESEHATAN MENYELENGGARAKAN SYAWALAN
- PENINGKATAN KAPASITAS PAMONG PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT
- PERSIAPAN PROGRAM KETAHANAN PANGAN 2025
- SHOLAT IED DI KALURAHAN PUTAT
- PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT DUKUNG TPA/TPQ