BIMTEK PENGEMBANGAN KEWIRAUSAHAAN DESA BUDAYA G2R TETAPRENEUR

wahyun 16 Juli 2019 15:42:43 WIB

Putat (SIDA) –Desa Putat, Patuk merupakan daerah penghasil kakao. Hampir di setiap halaman rumah warga masyarakat tumbuh tanaman kakao. Semula warga hanya menanam, memanen tanaman yang dapat berbuah setiap saat ini, dan menjualnya kiloan dalam bentuk biji kakao mentah. Tentu saja harganya tidak seberapa. Lain halnya jika biji kakao tersebut berubah bentuk dengan pengolahan lebih lanjut. Pemikiran inilah yang melandasi warga Putat, khususnya di Padukuhan Gumawang untuk membuka usaha pengolahan biji kakao. Sebagai bukti langkah nyatanya adalah keberadaan Joglo Coklat.

Untuk mengembangkan kewirausahaan pengolahan kakao ini, Dinas Koperasi dan UMKM DIY menyelenggarakan bimtek. Acara ini diselenggarakan di rumah Edi Suparjono, ketua kelompok tani Sido Dadi sekaligus pimpinan Joglo Coklat pada Selasa (16/07/2019). Acara bimtek ke-dua ini dihadiri oleh warga masyarakat, perangkat desa, dan sebagai pemateri adalah tim dari UGM dan S2C.

Kegiatan dibuka dengan sambutan kepala Desa Putat, Sukardi yang menyatakan bahwa Desa Putat memiliki potensi besar yaitu keberadaan buah kakao. “Kakao di Desa Putat ini bisa membawa Putat dikenal di dunia internasional,” Tuturnya dengan optimis.  

Buah kakao di Gumawang diolah menjadi banyak jenis makanan, yaitu dodol coklat, ampyang, choco bar, choco milk, serbuk, dan beberapa jenis lainnya. Usaha ini sudah berlangsung cukup lama dengan bantuan dan pengarahan dari beberapa pihak seperti Dinas Kehutanan dan Perkebunan DIY dan kementerian terkait. Dengan program G2R T ini Dinas Koperasi dan UMKM DIY, dengan sumber dana keistimewaan, mengembangkan dengan cara meningkatkan kualitas dalam hal pengemasan. Target selanjutnya adalah produk Joglo Coklat dapat diterima di dunia pasar nasional bahkan mancanegara.[YN]

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT