SAFARI RAMADHAN PEMERINTAH DESA

Tari 15 Mei 2019 10:41:35 WIB

Putat (SIDA) – Di Bulan Ramadhan ini Pemerintah Desa Putat mempunyai Tim Safari Ramadhan yang terdiri dari beberapa unsur masyarakat. Pada Selasa malam, tepatnya 14 Mei 2019 diadakan safari di 4 (empat) Padukuhan secara bersama-sama yaitu di Padukuhan Batur, Bobung, Kepil dan Sendangsari.

Di Padukuhan Batur yaitu tim 1(satu) yang terdiri dari Sukardi (Kepala Desa), Suprapti (Sekretaris Desa), Suroso dan Widodo (tokoh masyarakat). Tim safari mengikuti sholat isya’ dan dilanjutkan dengan sholat tarawih secara berjamaah.

Dalam sambutannya Sukardi selaku Kepala Desa Putat menjelaskan tentang Pemerintahan, Pembangunan dan Kesejahteraan Masyarakat. Ia menyampaikan bahwa masyarakat harus melengkapi administrasi kependudukan seperti Akte Kelahiran, Akte Kematian, KTP, KK, dan lain-lain. Sukardi juga menekankan bahwa pelayanan administrasi tidak dipungut biaya sedikitpun.

Selain itu, Sukardi juga menyampaikan mengenai pembangunan cor rabat, talut dan jembatan. Untuk Padukuhan Batur mendapatkan cor rabat yang akan dilaksanakan pada Agustus - September mendatang. Tidak hanya itu, Ia juga tidak lupa untuk menyampaikan program-program kesejahteraan masyarakat dan juga BUMDesa. Untuk mengakhiri sambutannya, Sukardi menginformasikan bahwa Dan tahun ini akan ada reorganisasi untuk semua lembaga yaitu Karang Taruna, PKK, RT, RW dan BPD.

Diakhir acara, Suroso memberikan tauziah mengenai hakekat mencari rejeki menurut islam untuk jemaah sholat tarawih di masjid Al Muttaqien Padukuhan Batur. Rejeki kita akan dijamin oleh Allah misal dengan rejeki yang tak disangka-sangka, Allah tidak akan mematikan kalau rejekinya belum habis, dan rejeki ada yang kita makan, disedekahkan dan dikumpulkan.

 

Dokumen Lampiran : SA


Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT