GASSAK BERAKSI MENYONGSONG HARI SUMPAH PEMUDA

Tari 23 Oktober 2018 09:51:08 WIB

Putat (SIDA) - Hari Minggu 21 Oktober 2018 bertempat di Kecamatan Patuk Kabupaten Gunungkidul, GASSAK ( Gerakan Sigap Sosial Kemanusiaan) Patuk yang bersekretariat di Putat mengadakan acara senam masal, hipnoterapi, bekam, donor darah dan bazar secara gratis dalam rangka menyongsong Hari Sumpah Pemuda dan Pengumpulan donasi untuk korban gempa bumi di Palu dan Donggala.

Acara dihadiri oleh Camat Patuk, R.Haryo Ambarsuwardi yang sangat mendukung kegiatan ini beserta tamu undangan dan warga masyarakat yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

GASSAK mengadakan acara ini dengan tujuan untuk menyehatkan masyarakat dan menumbuhkan rasa kepedulian kepada sesama. Semua kegiatan ini tanpa biaya dan berlaku untuk umum.

Serta disediakan berbagai macam doorprize yang sangat menarik dan untuk doorprize utama 2 ekor kambing. Serta dimeriahkan juga dengan elektone dari GASSAK Entertainment.

Acara berlangsung lancar, aman, tertib dan damai. Semoga kedepannya GASSAK semakin sukses dan jaya. GASSAK ....Beraksi!!!!!

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

PELADI MAKARTI

PENDATAAN PELAKU USAHA/ UMKM DI KALURAHAN PUTAT