TUNAS KARYA BANGUN JALAN ALTERNATIF BERSAMA WARGA BOBUNG
Lian 03 Agustus 2018 21:09:04 WIB
Putat (SIDA) – Sejak pagi tadi akses jalan masuk utama ke Bobung telah terputus. Pada 03 Agustus 2018 pagi tadi, pihak CV. Nasal Konstruksi telah menempatkan 1 unit exavator untuk menggali ruas jalan. Namun ini bukanlah tindakan perusakan, melainkan upaya yang dilakukan untuk meningkatkan jaringan irigasi. Mereka berencana memasang gorong-gorong untuk mengoptimalkan aliran irigasi, bila proses pengerjaan sesuai dengan surat pemberitahuan pada pemeritah setempat maka jalan akan ditutup sekitar 28 hari.
Warga Bobung-Batur terpaksa harus mencari jalur lain agar bisa keluar padukuhan, walau rute yang mereka ambil lebih jauh dan kondisi jalannya rusak cukup berat. Karena hal tersebut, warga cukup kerepotan bila harus menggunakan jalan memutar. Karang Taruna Tunas Karya dengan kreatif berinisiatif membuat jalan altenatif. Jalan alternatif tersebut dibuat tepat disebelah utara jalan utama yang digali. Warga Bobung yang melihat usaha Tunas Karya tersebut tergugah hatinya dan trut membantu.
Sore tadi pembuatan jalan sudah sampai pada penyusunan batu untuk membuat penyeberangan pada bendungan. Tentu saja bendungan tersebut tidak dalam karena ainya telah mengering di musim kemarau ini. Mereka bekeja sama membuat lintasan pada bendungan tersebut agar bisa dilalui. Mereka juga telah membuat lintasan dibagian timur bendungan dengan menggunakan bambu. Tentu saja proses pengerjaan jalan alternatif ini tidak mungkin jadi dalam satu hari, namun Tunas Karya berusaha bekerja secepat mungkin dengan bantuan warga sekitar agar jalan alternatif ini bisa segera digunakan.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- HARI TERAKHIR PELATIHAN BAHASA JEPANG GRATIS DI KALURAHAN PUTAT
- KOORDINASI BPN TERKAIT PTSL KALURAHAN PUTAT
- BANK SAMPAH PADUKUHAN BATUR
- BIMTEK KPPS KALURAHAN PUTAT
- PANENAN PERDANA LAHAN KETAHANAN PANGAN
- KAPANEWON PATUK LAKSANAN MONEV REALISASI KERJA PROGRAM KEGIATAN PEMERINTAH KALURAHAN PUTAT
- POSYANDU REMAJA PADUKUHAN BATUR